Tak Hanya Menghibur, Koki-koki Cilik 2 Hadirkan Banyak Pesan Moral

Selasa, 25 Juni 2019 - 14:04 WIB
Tak Hanya Menghibur, Koki-koki Cilik 2 Hadirkan Banyak Pesan Moral
Tak Hanya Menghibur, Koki-koki Cilik 2 Hadirkan Banyak Pesan Moral
A A A
JAKARTA - Tidak hanya sekadar menghibur, film Koki-koki Cilik 2 memberikan banyak pesan moral untuk penonton. Saat menyambangi Gedung Sindo, Selasa (25/6/2019), Kimberly Rider yang berperan sebagai tante Adel mengatakan pesan moral di film di film garapan rumah produksi MNC Pictures ini bisa dibawa pulang, baik oleh anak-anak maupun orang tua.

Untuk orang tua, Kimberly mengatakan, mereka bisa belajar agar tidak memaksakan bakat dan minat pada buah hati mereka. Menurutnya, bakat anak tidak melulu harus menjadi dokter atau penyanyi, melainkan bisa sukses dengan bakat lain, termasuk menjadi seorang chef.

"Film ini bermoral jadi nggak cuma entertain yang ditonton dan bisa dibawa pulang," kata Kimberly Rider kepada SINDOnews di Gedung Sindo, Jakarta, Selasa (25/6/2019).

"Jadi orang tua bisa bilang, 'Oh anak saya bakatnya ini, kenapa nggak didorong saja'. Nggak setiap anak pengen jadi dokter, entertainer, singer. Mereka bisa jadi apapun itu. Bahkan chef. Sudah besarnya nanti, mereka happy sama apa yang mereka kerjakan," tambah dia.

Sedangkan untuk anak-anak, pesan moral yang bisa mereka dapatkan di film yang masuk bioskop pada Kamis (27/6/2019) ini, anak-anak bisa belajar untuk tidak membully teman. Hal ini dapat dilihat dari scene Adit (Adhiyat) yang dianggap aneh oleh teman-temannya yang lain, ketika mereka belum mengenal Adit secara dalam.

"Film ini anti-bullying. Mengajarkan anak-anak nggak boleh lihat seseorang dari luar, dari pertama kali ketemu. Mengenal orang itu seperti apa. Kalau mengenal orang dengan baik, relationshipnya enak, hubungannya baik dan jadi seneng," tutur Kimberly. (Baca juga: Sinopsis Film Koki Koki Cilik 2: Upaya Penyelamatan Cooking Camp ).

Banyaknya pesan moral yang terkandung dalam film Koki Koki Cilik 2 ini juga yang membuat Kimberly tertarik tampil di film tersebut. Dia pun mengajak masyarakat untuk menyaksikan film ini. "Ini film keluarga, fun banget. Semua umur bisa nonton sama keluarga, teman, sahabat, orang tua," tandasnya.

Koki Koki Cilik 2 dibintangi Christian Sugiono, Ringgo Agus Rahman, Kimberly Rider, Farras Fatik, Alifa Lubis, Marcello Mahesa, Ali Fikri, Clarice Cutie, Romaria Simbolon, Muhammad Adhiyat.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4645 seconds (0.1#10.140)