Saaih Halilintar Ungkap Kondisi Orang Tua Pasca Operasi di Malaysia

Senin, 22 Maret 2021 - 10:00 WIB
loading...
Saaih Halilintar Ungkap...
Saaih Halilintar Ungkap Kondisi Orang Tua Pasca Operasi di Malaysia. Foto/Instagram.
A A A
JAKARTA - Orangtua Atta Halilintar yaitu Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk baru saja menjalani operasi besar di Malaysia. Hal ini membuat keduanya tidak bisa menghadiri acara lamaran dan pernikahan Atta dengan Aurel Hermansyah .

Beruntung, operasi berjalan lancar. Kini kondisi orangtua Atta pun dikabarkan masih dalam tahap pemulihan. Hal ini diungkapkan oleh adik Atta, Saaih Halilintar.

Lewat kanal Youtube Gen Halilintar, Saaih mengungkapkan kondisi terkini orangtuanya pasca operasi. Menurut Saaih, baik ibu dan ayahnya diharuskan istirahat total dan tidak boleh banyak gerak. Bahkan, demi kesehatan, ia tidak membiarkan orangtuanya untuk tertawa.



"Kita nggak biarin daddy banyak ketawa dulu. Kita jagain jangan sampai banyak bersin. Kalau bisa nggak bersin dulu, karena kan kalau bersin (pegang perut) sakit, bahaya," ungkap Saaih dikutip Senin (22/3).

Lebih lanjut Saaih menjelaskan, bahwa kedua orangtuanya juga dilarang melakukan olahraga favorit mereka untuk sementara waktu. Padahal, sang ayah diakui Saaih sudah sangat rindu bermain golf.

"Kita juga nggak biarin daddy dan mommy berolahraga dulu. Padahal setiap pagi biasanya mommy selalu ada dance-dance, olahraga perut, workout. Kita stop-in dulu. Nggak apa-apa," jelas Saaih.

"Daddy nggak kita biarin main golf dulu. Padahal udah kangen banget kayak udah gatel gitu. Ini tangan harus gerak. Pokoknya intinya biar lebih cepat recoverynya maksimal, sehat," lanjutnya.



Semua larangan tersebut tak lain dilakukan untuk kesembuhan orangtua mereka. Sayang, dalam video yang dibagikan, Saaih tidak menjelaskan alasan atau penyakit yang menyebabkan kedua orangtuanya harus menjalani operasi besar.

"Jadi sekarang mommy dan Daddy kita jaga-jaga dulu biar lukanya cepat sembuh dan cepat kering," tutup Saaih.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3062 seconds (0.1#10.140)