Pengaruh Kolesterol pada Hubungan Intim Pria Bisa Terjadi, Ini Penjelasannya

Minggu, 31 Oktober 2021 - 10:30 WIB
loading...
A A A
Para peneliti menyimpulkan bahwa fungsi ereksi yang lebih baik bukanlah hasil dari penurunan kadar kolesterol, melainkan peningkatan pada endotelium. Endotelium merupakan permukaan interior dalam pembuluh darah.



Di sisi lain, sebuah penelitian tahun 2009 menemukan bukti yang menunjukkan bahwa obat penurun lipid dapat menyebabkan atau memperburuk DE. Di lebih dari setengah kasus yang teridentifikasi, pria pulih dari DE setelah mereka berhenti minum statin.

Analisis kohort tahun 2015 tidak menemukan hubungan antara statin dan peningkatan risiko DE. DE juga tidak terdaftar sebagai efek samping umum statin. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk makin memahami hubungan antara statin dan DE.

Diet, Kolesterol, dan DE

Makan makanan tinggi kolesterol tidak serta-merta memengaruhi kadar kolesterol darah Anda.

Studi terbaru menunjukkan bahwa makan makanan yang sehat, khususnya diet Mediterania, dapat menyebabkan gejala yang lebih baik.

Pokok dari diet Mediterania meliputi:

- Ikan dan makanan laut lain seperti udang dan tiram.

- Buah-buahan seperti apel, anggur, stroberi, dan alpukat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1847 seconds (0.1#10.140)