15 Bahan Alami yang Dapat Digunakan untuk Mengatasi Batuk

Jum'at, 22 Juli 2022 - 09:33 WIB
loading...
15 Bahan Alami yang...
Ketika menderita batuk, tenggorokan dan dada terasa sakit, hingga suara Anda bisa berubah, bahkan hilang akibat adanya hal yang tak beres dalam tenggorokan. / Foto: ilustrasi/healthline
A A A
JAKARTA - Cuaca yang tidak menentu seringkali berpengaruh terhadap daya tahan tubuh. Salah satu yang biasa menyerang adalah batuk . Pasalnya, penyakit ini kerap terjadi saat kondisi tubuh dan cuaca tidak selaras.

Ketika menderita batuk, tenggorokan dan dada terasa sakit. Hingga suara Anda bisa berubah, bahkan hilang akibat adanya hal yang tak beres dalam tenggorokan.

Guna menghilangkan batuk yang menyiksa, maka dibutuhkan obat-obatan sebagai penyembuhnya. Bahkan di antaranya, ada obat alami supaya penyakit tersebut bisa lebih mereda serta sembuh secara perlahan.

Baca juga: Miliki Hobi Nyanyi, Ariel Bebaskan Putrinya Mau Jadi Apa

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini 15 obat alami yang bisa dikonsumsi saat sedang terserang batuk.

1. Jeruk Nipis dan Kecap

Barangkali obat batuk alami satu ini sudah sangat umum dan populer sejak dulu untuk mengobati batuk. Kandungan vitamin C yang tinggi dari jeruk nipis, mampu mengobati batuk serta meningkatkan resistensi tubuh terhadap berbagai serangan penyakit.

Selain itu, kandungan minyak atsiri pada jeruk nipis mampu meringankan batuk. Sehingga memberikan sensasi lega pada tenggorokan.

2. Air Jahe dan Madu

Selain menghangatkan tubuh saat cuaca dingin, air jahe dan madu juga cocok untuk obat batuk secara alami. Hangatnya jahe, bisa meredakan tenggorokan yang sedang tidak baik-baik saja.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1903 seconds (0.1#10.140)