UNIQLO Luncurkan Join: The Power of Cloting, Sebuah Kampanye untuk Wujudkan Dunia yang Lebih Baik

Selasa, 02 Agustus 2022 - 20:50 WIB
loading...
UNIQLO Luncurkan Join:...
Peritel pakaian global UNIQLO hari ini mengumumkan peluncuran Join: The Power of Clothing, sebuah kampanye global yang mendukung berbagai aksi untuk mewujudkan dunia yang lebih baik. Foto/
A A A
JAKARTA - Peritel pakaian global UNIQLO hari ini mengumumkan peluncuran Join: The Power of Clothing, sebuah kampanye global yang mendukung berbagai aksi untuk mewujudkan dunia yang lebih baik. Kampanye ini akan dimulai di Indonesia pada hari Senin, 1 Agustus 2022.

Kampanye Join: The Power of Clothing bertujuan untuk mendorong para pelanggan UNIQLO untuk berpartisipasi dalam kegiatan pelestarian lingkungan yang diselenggarakan oleh UNIQLO. Terdapat dua inisiatif utama, yaitu Buy and JOIN dan Learn and JOIN, yang berlangsung di toko-toko UNIQLO dan secara online melalui uniqlo.com. Program ini berupaya untuk meningkatkan kesadaran pelanggan mengenai isu global seperti polusi laut dan menginspirasi mereka untuk mengambil tindakan demi mewujudkan dunia yang lebih baik.

Selain itu, UNIQLO akan menjual berbagai produk yang terbuat dari bahan 100% serat daur ulang (boneka, tas saku, T-shirt), yang menampilkan beragam desain dari Global Sustainability Ambassador UNIQLO, Doraemon Sustainability Mode.

Selama kampanye berlangsung, pelanggan dapat berkontribusi untuk mewujudkan dunia yang lebih baik dengan membeli produk UNIQLO yang terbuat dari bahan daur ulang atau BlueCycle Jeans. Hasil penjualan dari produk kampanye Join: The Power of Clothing, akan disumbangkan kepada WWF Indonesia untuk mendukung kegiatan pengurangan sampah laut di Indonesia atau Program Lautan Bebas Plastik (Plastic-Free Ocean Program).



Kampanye Join: The Power of Clothing menawarkan dua cara bagi para pelanggan untuk dapat ikut berpartisipasi.

1. Buy and JOIN - Berdonasi melalui pembelian produk

Hasil penjualan dari produk yang terbuat dari bahan daur ulang, seperti pakaian berbahan 100% polyester yang didaur ulang dari botol plastik yang menampilkan grafik Doraemon Sustainability Mode, atau BlueCycle Jeans yang ramah lingkungan, akan disumbangkan oleh PT Fast Retailing Indonesia kepada WWF Indonesia untuk mendukung kegiatan pengurangan sampah laut di Indonesia atau Program Lautan Bebas Plastik (Plastic-Free Ocean Program).

2. Learn and JOIN - Pelajari polusi laut secara lebih lanjut melalui konten khusus

UNIQLO meluncurkan sebuah laman pada situs uniqlo.com khusus untuk membantu masyarakat mempelajari lebih lanjut mengenai isu lingkungan serta mengambil tindakan yang tepat untuk mengatasinya. Anda dapat menemukan pesan dari para Global Brand Ambassador UNIQLO yang menyerukan kepada masyarakat untuk mengambil bagian dalam kampanye ini serta video dari LifeWear Special Ambassador Haruka Ayase yang menyoroti berbagai upaya keberlanjutan UNIQLO.

Melalui laman ini, Anda juga dapat mengakses konten khusus yang dapat memberikan Anda wawasan mengenai beragam isu yang berkaitan dengan laut, seperti wawancara dengan ahli kelautan biologis Ryota Nakamia, diskusi dengan Yoko Koga mengenai langkah-langkah untuk mengurangi penggunaan plastik di kehidupan sehari-hari, serta wawancara dengan pakar lingkungan Dr. Keith Alverson.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Uniqlo Buka Gerai ke-73...
Uniqlo Buka Gerai ke-73 di Unimas District Sidoarjo
Penuhi Kebutuhan Gaya...
Penuhi Kebutuhan Gaya Hidup Masyarakat, Uniqlo Siap Buka 4 Toko Baru
Uniqlo Hana Tajima Rilis...
Uniqlo Hana Tajima Rilis Koleksi Baru Cerminkan Keragaman Budaya
Buka Toko Ikonik di...
Buka Toko Ikonik di PIM 3, Uniqlo Gandeng Tiga Seniman Lokal
Keren, Desain Bohemian...
Keren, Desain Bohemian di Koleksi Baru Kolaborasi JW Anderson dan Uniqlo
Jadi Duta Sustainability,...
Jadi Duta Sustainability, Doraemon Berwarna Hijau
Nyaman dan Tetap Modis,...
Nyaman dan Tetap Modis, Koleksi Uniqlo Hana Tajima Kembali Dirilis
Terbaru dan Rilis 19...
Terbaru dan Rilis 19 Maret, Kemeja Nyaman Katun Supima dari +J dan Uniqlo
Siap Siap, Koleksi Lengkap...
Siap Siap, Koleksi Lengkap +J Uniqlo Terbaru Mendarat di PIM Jakarta
Rekomendasi
Contraflow Diberlakukan...
Contraflow Diberlakukan di KM 47 Tol Japek, Kendaraan Padat Merayap
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
Perjalanan Panjang Timnas...
Perjalanan Panjang Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026: Sandy Walsh Ungkap Peran Krusial Suporter
Berita Terkini
Its Family Time! Siap-siap...
It's Family Time! Siap-siap Ngakak Bareng Shaun dan Domba-domba Lucu yang Idenya Selalu Out Of The Box di GTV!
23 menit yang lalu
Krisdayanti Soroti Kisruh...
Krisdayanti Soroti Kisruh Royalti, Ajak Penyanyi dan Pencipta Lagu Kompak
53 menit yang lalu
Its Family Time! Program...
It's Family Time! Program Baru GTV Ajak Kamu Berpetualang Temukan Surga di Penjuru Indonesia Bersama Petualang Cantik!
1 jam yang lalu
Biola Legendaris di...
Biola Legendaris di Film Titanic Akan Dilelang, Tertarik?
1 jam yang lalu
Bau Melati hingga Sosok...
Bau Melati hingga Sosok Gaib! Robby Purba Gali Cerita Horor Jelita Jely di Rumah Baru
2 jam yang lalu
Meghan Markle Siapkan...
Meghan Markle Siapkan Permintaan Maaf kepada Kate Middleton, demi Selamatkan Reputasi
2 jam yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved