7 Penyebab Produk Kosmetik Kedaluwarsa Lebih Cepat

Jum'at, 19 Juli 2019 - 10:16 WIB
7 Penyebab Produk Kosmetik Kedaluwarsa Lebih Cepat
7 Penyebab Produk Kosmetik Kedaluwarsa Lebih Cepat
A A A
JAKARTA - Saat membeli produk kosmetik, tentu terdapat keterangan kedaluwarsa pada produk tersebut. Umumnya keterangan bisa hadir dalam bentuk tanggal, maupun simbol PAO. Namun, tak jarang sebelum mencapai tanggal kedaluwarsa yang tertera, produk tersebut sudah tampak berubah tekstur dan bau, sehingga tampak tak bisa lagi dipakai.

Lantas apa yang menyebabkan produk kosmetik kedaluwarsa? Berikut penyebab produk kosmetik kedaluwarsa lebih cepat seperti dikutip dari Sociolla.

1. Langsung menggunakan jari untuk mengambil, mengangkat, atau menyentuh produk. Hal ini dapat menyebabkan bakteri dari tangan berpindah ke produk.

2. Bahan pengawet produk tak lagi bekerja maksimal, sehingga membuat bakteri dan jamur tumbuh. (Baca juga: Gucci Pamerkan Koleksi Perhiasan Mewah Hortus Deliciarum ).

3. Aplikator produk kosmetik, terutama wand maskara akan terekspos pada bakteri dan jamur tiap digunakan.

4. Produk berbentuk emulsion yang merupakan campuran minyak dan air dapat terpisah dan mengubah tekstur.

5. Produk diletakkan di tempat lembap seperti kamar mandi, sehingga bakteri dan jamur makin mudah tumbuh.

6. Produk mengering dan mengeras.

7.Perubahan suhu, paparan sinar matahari, serta paparan udara dapat menyebabkan perubahan pada warna, tekstur, dan aroma produk.

Sebagai catatan: berdasarkan FDA, kosmetik mata memiliki masa berlaku yang lebih singkat ketimbang produk lainnya. Hal ini menjadi poin penting karena menggunakan produk kosmetik mata yang kedaluwarsa dapat menyebabkan infeksi atau iritasi. Untuk produk maskara, masa berlaku yang disarankan FDA adalah 2-4 bulan.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5181 seconds (0.1#10.140)