Mengapa Kepala Suka Pusing saat Tiba-Tiba Berdiri? Begini Penjelasannya

Kamis, 05 Oktober 2023 - 16:00 WIB




Juraschek mengungkapkan, reseptor yang diaktifkan kemudian memicu respons seluruh tubuh yang menstabilkan tekanan darah seseorang, pembuluh darah menyempit, otot-otot kaki serta perut berkontraksi, dan detak jantung meningkat. Hal ini dikatakan Juraschek, biasanya tidak menimbulkan efek yang nyata. Namun, pada orang yang mengalami dehidrasi atau mengalami penyakit, seperti flu, penurunan tekanan darah mungkin lebih drastis serta membutuhkan waktu lebih lama untuk stabil.

Juraschek menyampaikan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan ketika mengalami kondisi ini. Namun, jika hal tersebut sering terjadi atau berlangsung lama, itu bisa menjadi tanda kondisi kesehatan kronis.

Biasanya orang yang sering mengalami kondisi ini adalah penderita hipotensi ortostatik kronis, di mana beberapa orang mengalami kehilangan penglihatan dan keseimbangan yang berlangsung lama atau sering setelah berdiri.

Kondisi ini dapat berlangsung selama lebih dari 3 menit pada penderita hipotensi ortostatik kronis. Mengganggu kehidupan sehari-hari mereka dan menyebabkan terjatuh, pingsan, kecelakaan mobil, serta merupakan faktor risiko masalah kardiovaskular dan penyakit ginjal.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More