Sungguh Luar Biasa, Mendoakan Orang Lain Adalah Doa yang Mustajab

Jum'at, 21 Agustus 2020 - 00:50 WIB
Salah satu doa mustajab adalah doa yang kita panjatkan untuk orang lain tanpa sepengetahuan orang yang kita doakan itu.  Foto : Istimewa
MAKASSAR - Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa salah satu doa mustajab adalah doa yang kita panjatkan untuk orang lain tanpa sepengetahuan orang yang kita doakan itu. Baca Juga: mendoakan orang lain
Mustajabnya doa yang dipanjatkan untuk orang lain telah disampaikan Rasulullah Muhammad Shallallahu Alaihi wassalam dalam sabdanya, "Dan seorang muslim untuk saudaranya tanpa sepengetahuannya adalah mustajab,". Baca Juga : Rasulullah Melarang Umatnya Tidur Tengkurap, Kata Beliau Seperti Tidur Penduduk Neraka

Di kepala orang yang berdoa, seorang malaikat , setiap kali dia berdoa untuk saudaranya itu maka malaikat akan selalu berkata "Amin, semoga engkau selalu mendapatkan kebaikan, " (Hadist Riwayat Muslim).

Karena itu, biasakanlah untuk selalu mendoakan kebaikan bagi saudara-saudarmu tanpa sepengetahuannya. Tak peduli orang tersebut berlaku buruk atau baik terhadap dirimu. Semoga engkau mendapatkan kebaikan dari Allah SWT. Baca Lagi : Apa yang Harus Kamu Lakukan Jika Kencing Sedikit Saat Salat? Ini Jawabannya
(sri)