Kemenkes soal Vaksin Covid-19 untuk Bayi di Indonesia: Tunggu Saja!

Senin, 11 April 2022 - 13:43 WIB
Anak usia 6 tahun ke bawah dan bayi di Indonesia sampai saat ini belum mendapatkan vaksin Covid-19. Padahal, negara lain sudah memberikannya. Foto Ilustrasi/Freepik
JAKARTA - Anak usia 6 tahun ke bawah dan bayi di Indonesia sampai saat ini belum mendapatkan vaksin Covid-19 . Padahal, negara seperti Amerika Serikat sudah memberikannya.

Kelompok usia tersebut tidak jauh berbeda risikonya dengan kelompok usia lain. Itu kenapa, negara-negara lain sudah mulai memberikan vaksin Covid-19 untuk bayi dan anak di bawah 6 tahun.







Lantas, apakah Indonesia akan memberikan vaksin Covid-19 ke usia 6 tahun ke bawah dan bayi juga? Jika iya, kapan waktu tersebut datang?

Diterangkan Plt Direktur Pengelolaan Imunisasi Kementerian Kesehatan dr Prima Yosephine, memang benar bahwa sampai sekarang kelompok usia 'under' 6 tahun dan bayi belum masuk dalam sasaran vaksinasi Covid-19.

"Kami memberikan vaksin Covid-19 ke masyarakat itu sesuai rekomendasi ITAGI dan sampai sekarang tim ahli belum merekomendasikannya. Kita tunggu saja, ya," terang dr Prima dalam webinar Raih Hidup Berkualitas Sepanjang Usia, Ayo Lengkapi Imunisasi', Senin (11/4/2022).



Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More