Resep Kue Thok, Jajanan Tradisional yang Bentuknya Mirip Cangkang Kura-kura

Minggu, 28 Mei 2023 - 18:47 WIB
loading...
Resep Kue Thok, Jajanan Tradisional yang Bentuknya Mirip Cangkang Kura-kura
Resep kue thok. Foto/Instgram @linagui.kitchen
A A A
JAKARTA - Kue Thok atau disebut juga dengan nama Kue Ku merupakan jajanan tradisional yang cukup identik dengan masyarakat Tionghoa dengan warnanya yang merah menggoda.

Kue ini adalah hasil alkulturasi dari budaya Indonesia dengan Tionghoa. Bentuknya cukup unik karena permukaannya menyerupai cangkang kura-kura. Kue Thok terbuat dari tepung beras dan berisi kacang hijau.

Dalam kepercayaan Tionghoa, kura-kura sendiri melambangkan panjang umur dan kesehatan. Kue Thok mulai di kenal oleh masyarakat Indonesia ketika terjadi kontak budaya antara pedagang Indonesia dengan para pedagang Tionghoa zaman dahulu.

Memiliki cita rasa yang manis dan lembut, berikut adalah resep kue Thok, dikutip dari akun Instagram @linagui.kitchen, Minggu (28/5/2023).



Bahan Isian:

250 gr kacang hijau kupas, rendam minimal 2 jam lalu kukus sampai matang sekitar 30 menitan
250 ml santan murni campur air (santan 200ml + air 50ml)
150 gr gula pasir
2 Lembar daun pandan
Sejumput garam
Sedikit vanili bubuk

Cara Membuat:

Haluskan kacang hijau yang sudah dikukus dan beri daun pandan, santan, garam dan vanili bubuk, lalu masak sambil di aduk terus sampai kental dan mudah dipulung.

Bahan Kulit:

400 gr tepung ketan putih
200 gr kentang / telo (kukus dan haluskan)
80gr - 100 gr gula halus
300 ml santan + air (hangatkan Santan 220ml + Air endapan pandan 80ml)
1 sdm minyak sayur
Sejumput garam

Cara Membuat:

1. Uleni semua bahan sampai kalis sambil dituang santan. Tambahkan air yang sudah dihangatkan sedikit demi sedikit supaya tidak terlalu lembek.
2. Uleni sampai bahan kulit bisa dipulung atau dibentuk (berhenti menuang santan jika adonan kulit sudah bisa dibentuk atau dipulung).
3. Timbang atau bulatkan sesuai ukuran cetakan, lalu beri isian dan cetak sesuai selera.
4. Taruh diatas daun pisang yang sudah diolesi dgn sedikit minyak.
5. Panaskan dahulu air kukusan sampai mendidih (tutupan panci kukusan harus dibungkus dengan serbet)
6. Kukus kue sekitar 12 - 15 menit dengan api sedang (setiap 2 menit sekali tutup kukusan dibuka agar bentukya tidak melebar dan tetap kokoh)
7. Setelah matang olesi kue dengan sedikit minyak supaya mengkilap, lembut dan tidak lengket pada kue lain.
(hri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2487 seconds (0.1#10.140)