7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Sabtu, 17 Juni 2023 - 14:14 WIB
loading...
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya
Keberadaan Asisten Rumah Tangga (ART) sangat penting bagi keluarga yang memiliki banyak pekerjaan rumah tangga .Dibutuhkan langkah cermat dan teliti menggunakan jasa ART. Foto/shuttershock
A A A
JAKARTA - Bagi Anda pasangan suami istri sejumlah tips mencari Asisten Rumah Tangga (ART) yang aman dan terpercaya ini layak untuk diketahui. Pusing memikirkan pekeraan rumah ketika ditinggal Asisten Rumah Tangga (ART) pulang kampung?

Apabila itu terjadi, salah satu solusi yang bisa dilakukan adalah mencari ART pengganti atau biasa disebut infal. Hanya saja satu hal yang paling ditakuti saat mencari ART infal adalah ketidakcocokan.Berikut 7 tips mencari ART aman dan terpercaya

1.Cari dari Jauh-Jauh Hari
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Foto/Ist

Cara pertama untuk mendapatkan ART adalah dengan menghubungi jasa penyalur ART dari jauh-jauh hari. Jangan sampai Anda mendapatkan kesulitan, karena mencari ART pengganti adalah hal yang paling sulit dilakukan jika Lebaran sudah semakin dekat.

Jika Anda sudah tahu, asisten rumah tangga setiap tahun pasti mudik, pastikan Anda sudah mendapatkan ART pengganti sebelum musim mudik tiba.

2.Sumber Terpercaya
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Foto/cekaja.com

Cara kedua yang penting diketahui saat memilih ART pengganti adalah dengan mengambil pengganti sementara ART dari sumber terpercaya.



Ketika tidak punya banyak waktu untuk menyeleksi beberapa calon ART infal, Anda bisa memberi kepercayaan kepada teman dekat, orangtua, atau sahabat dekat. Intinya, orang tepercaya yang memiliki informasi mengenai penyedia jasa ART infal.

3.Pekerjaan Prioritas ART
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

And perlu mengetahui kebutuhan infal yang akan disewa seperti apa. ART sendiri dibagi menjadi 2, yakni yang mengurus pekerjaan rumah tangga dan juga yang akan mengurus anak atau baby sitter.

Cobalah untuk menimbang-nimbang mana hal yang lebih penting ketika ingin menyewa jasa ART. Karena harganya yang akan jauh lebih mahal dari biasanya, jadi coba untuk memilih dengan bijak ya.

4.Budget yang Masuk Akal

7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Foto/Ist

Biasanya para penyalur ART atau perorangan yang bersedia menjadi ART infal (sementara) akan memasang tarif yang sedikit lebih tinggi dari gaji ART biasanya.

Untuk itu, Anda perlu tahu berapa kisaran gaji untuk ART pengganti. Carilah informasi dari berbagai sumber, orang terdekat, tetangga satu komplek atau internet.

5.Bisa Ganti ART
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Hal lain yang perlu Anda ketahui dari infal adalah Anda sebenarnya bisa meminta ganti ketika pekerja yang diberikan yayasan penyalur dirasa tidak cocok.



Tak bisa dipungkiri bahwa ketidakcocokan dengan ART pengganti adalah hal yang paling tidak diinginkan. Rasanya ingin sekali mendapatkan orang yang sesuai agar tidak direpotkan pencarian orang lagi.

6.Dapatkan dari Yayasan Terpercaya
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Foto/Ist

Hal lain yang diharapkan dari ART sementara adalah rasa aman. Demi keamanan dan kenyamanan bersama, cobalah mencari ART pengganti dari yayasan penyalur yang terpercaya.Biasanya tenaga infal yang disalurkan sudah terpercaya dan terdaftar di Dinas Tenagakerja dan juga Transmigrasi.

7.Cari Alternatif Lain
7 Tips Cari ART, Pilih dari Yayasan Tepercaya

Foto/ist

Cara lain yang sering juga digunakan oleh rumah tangga untuk mencari ART pengganti adalah memberi tambahan gaji untuk ART utama yang waktu mudiknya bisa ditunda.

Ini biasanya berlaku apabila Anda memiliki lebih dari seorang ART di rumah. Mengenai jumlah tambahan gaji yang akan diberikan, Anda bisa mengalikan jumlah hari dengan standar gaji ART infal yang ada di lingkungan rumah.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5348 seconds (0.1#10.140)
pixels