Survei Terbaru Ungkap Kriteria Pria Ganteng Menurut Wanita Indonesia, Apa Saja?

Sabtu, 06 Januari 2024 - 16:35 WIB
loading...
Survei Terbaru Ungkap...
Tak hanya diukur dari segi fisik, kini wanita dan pria yang menarik juga memiliki kriteria lain. Foto Ilustrasi/iStock
A A A
JAKARTA - Cantik dan tampan itu relatif. Namun, seiring berjalannya waktu, standar ketertarikan setiap orang terhadap lawan jenis kian berubah.

Tak hanya diukur dari segi fisik, kini wanita dan pria yang menarik juga memiliki kriteria lain. Salah satunya, kriteria pria ganteng alias tampan menurut wanita yang kini semakin spesifik dan tidak lagi sama seperti dulu.

Jadi, faktor apa saja yang menjadi daya tarik seorang pria di mata wanita Indonesia? Berikut ulasannya, dilansir dari hasil survei yang baru-baru ini dikeluarkan oleh ZAP Beauty Index 2023, Sabtu (6/1/2024).


1. Wanita Mulai Melihat Personality dan Attitude Pria

Penampilan fisik yang menarik saja ternyata tidak cukup. Berdasarkan hasil survei, sebanyak 87.5% wanita Indonesia mempertimbangkan sifat, personality, tata krama atau attitude sebagai daya tarik pria yang utama.

Kemudian disusul oleh kepintaran, pengetahuan, dan skill (77.3%). Tidak hanya spesifik pada satu generasi saja, tetapi faktor ini dipertimbangkan oleh seluruh wanita Indonesia.

2. Wanita Tertarik pada Pria yang Wangi

Selain itu, penggunaan parfum atau produk wewangian lain juga dapat meningkatkan daya tarik pria menurut para wanita di Indonesia.

Survei menunjukkan bahwa 67,5% wanita Indonesia mempertimbangkan wangi badan pria sebagai daya tarik utama seorang pria, bahkan lebih penting daripada tinggi badan (59,3%) dan gaya berpakaian (58,3%).

Wangi badan menjadi daya tarik utama pria (67.5%) setelah kepintaran, pengetahuan, dan skill.

3. Wanita Suka Pria yang Mapan

Yang tidak kalah menarik, daya tarik pria ternyata tidak hanya berhenti pada kepribadian, kecerdasan, dan fisiknya. Kesiapan finansial dan kemapanan yang digambarkan oleh kondisi keuangan seorang pria, juga dinilai sebagai daya tarik yang dimiliki kaum adam.

Hasil survei menyatakan bahwa 52,2% Gen Y dan 48,9% Gen Z mengutamakan materi atau kondisi keuangan dari seorang pria. Sementara, 44,9% dari Gen Y dan 46,0% dari Gen Z memilih bentuk wajah keseluruhan.

Angka tersebut menunjukkan perbedaan yang tidak begitu signifikan, namun tak bisa dipungkiri bahwa kondisi keuangan pria lebih menarik di mata Gen Y dan Gen Z.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2828 seconds (0.1#10.140)