7 Makanan yang Bikin Kolesterol Tinggi saat Dikonsumsi Buka Puasa

Minggu, 17 Maret 2024 - 18:00 WIB
loading...
7 Makanan yang Bikin...
Beberapa makanan bisa menyebabkan kolesterol tinggi saat dikonsumsi ketika buka puasa. Umumnya makanan ini mengandung tinggi lemak jenuh yang berbahaya. Foto/Istock Photo
A A A
JAKARTA - Beberapa makanan bisa menyebabkan kolesterol tinggi saat dikonsumsi ketika buka puasa. Umumnya makanan ini mengandung tinggi lemak jenuh yang berbahaya jika disantap secara berlebihan meski terasa enak.

Untuk mencegah kadar kolesterol dalam tubuh naik, penting untuk memperhatikan pilihan makanan selama berbuka puasa. Pastikan memilih makanan yang rendah lemak jenuh, rendah kolesterol, dan tinggi serat.

Makanan jenis tersebut bisa menjaga kesehatan kardiovaskular Anda. Kolesterol sendiri merupakan zat lilin yang ditemukan dalam darah. Tubuh membutuhkan kolesterol untuk membangun sel-sel sehat, namun kadar kolesterol yang tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Makanan yang Bikin Kolesterol Tinggi saat Dikonsumsi Buka Puasa



Berikut makanan yang bikin kolesterol tinggi saat dikonsumsi buka puasa dilansir dari Health Line, Minggu (17/3/2024).



1. Gorengan


Makanan seperti gorengan, makanan cepat saji, dan makanan yang digoreng dalam minyak banyak mengandung lemak jenuh yang dapat meningkatkan kadar kolesterol LDL atau kolesterol jahat.

2. Daging Berlemak


Konsumsi daging merah berlemak, seperti daging sapi berlemak, daging kambing, dan daging berlemak lainnya, dapat meningkatkan kadar kolesterol. Lebih baik memilih daging tanpa lemak atau pilihan protein lain yang rendah lemak.

3. Makanan Olahan


Makanan olahan seperti sosis, nugget, daging asap, dan makanan kalengan seringkali mengandung tambahan lemak jenuh dan kolesterol.

7 Makanan yang Bikin Kolesterol Tinggi saat Dikonsumsi Buka Puasa

Foto/Infografis SINDOnews
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2685 seconds (0.1#10.140)