7 Destinasi Wisata Favorit pada Libur Lebaran 2024 Versi Kemenparekraf

Rabu, 03 April 2024 - 12:29 WIB
loading...
7 Destinasi Wisata Favorit pada Libur Lebaran 2024 Versi Kemenparekraf
Kemenparekraf memperkirakan pergerakan wisatawan Nusantara pada libur lebaran kali ini sebagian besar akan mengarah ke Pulau Jawa. Foto/iStock
A A A
JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memperkirakan pergerakan wisatawan Nusantara pada libur lebaran kali ini sebagian besar akan mengarah ke Pulau Jawa. Ada tiga daerah tujuan yang terbesar yakni Jawa Tengah sebanyak 61,6 juta orang, Jawa Timur 37,6 juta orang, dan Jawa Barat 32,1 juta orang.

Hal itu disampaikan oleh Deputi Bidang Kebijakan Strategis Kemenparekraf/Baparekraf Dessy Ruhati belum lama ini.

"Preferensi daya tarik wisata di musim lebaran, menurut hasil analisis sementara dari survei yang dilakukan Kemenparekraf, adalah pantai/danau, pusat kuliner, pegunungan/agrowisata, taman rekreasi/kebun binatang, dan pusat perbelanjaan," papar Dessy.



Adapun pelaku perjalanan ini berasal dari daerah Jawa Timur sebesar 16,2 persen, Jabodetabek 14,7 persen, dan Jawa Tengah 13,5 persen dengan menggunakan empat moda transportasi yakni kereta, bus, mobil, serta motor pribadi.

Sementara soal destinasi wisata favorit di libur lebaran tahun ini, Dessy menyebut tiga provinsi akan menjadi tujuan utama wisatawan. Berikut ulasannya.

1. Malioboro

Malioboro merupakan nama jalan yang ada di Kota Yogkarta provinsi D.I. Yogyakarta (DIY). Jalan ini populer sebagai salah satu kawasan wisata.

Terdapat beberapa objek bersejarah di kawasan Malioboro antara lain Tugu Yogyakarta, Stasiun Yogyakarta, Gedung Agung, Pasar Beringharjo, Kantor DPRD DIY, Benteng Vredeburg, Hotel Grand Inna, Komplek Kantor Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Monumen Serangan Umum 1 Maret.

Jalan Malioboro terkenal dengan para pedagang kaki lima yang menjajakan kerajinan khas Jogja dan warung-warung lesehan di malam hari yang menjual kuliner setempat. Jalan ini juga terkenal sebagai tempat berkumpulnya para seniman.

2. Parangtritis

Parangtritis merupakan kawasan pantai ikonik yang berlokasi di Kelurahan Parangtritis, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jaraknya kurang lebih 27 km dari pusat Kota Yogyakarta.

Di pantai Parangtritis, wisatawan bisa menyaksikan matahari terbit dan terbenam. Selain itu ditawarkan pula aktivitas lain bagi para wisatawan seperti mengelilingi pantai menggunakan motor ATV, kuda dan delman, melakukan olahraga pantai, bermain di pinggir pantai, bermain layangan, atau sekadar duduk-duduk sambil menikmati suasana pantai yang sejuk.

3. Borobudur

Borobudur merupakan candi Buddha yang terletak di Magelang, Jawa Tengah. Candi ini dikenal sebagai salah satu keajaiban dunia.

Candi dengan banyak stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana sekitar tahun 800-an Masehi pada masa pemerintahan wangsa Syailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia.

Di sini, selain mempelajari sejarah, wisatawan juga bisa menikmati aneka atraksi yang ditawarkan. Di samping tentu saja menikmati suasana alamnya yang indah, mengingat Borobudur terletak di atas ketinggian dengan hamparan panorama yang menakjubkan.


4. Bromo

Gunung Bromo merupakan salah satu destinasi wisata ikonik di Jawa Timur. Kemurnian alamnya menjadi salah satu daya tarik Bromo.

Gunung Bromo memiliki ketinggian 2.329 meter di atas permukaan laut dan berada dalam empat wilayah kabupaten yakni Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Malang. Sebagai objek wisata, Bromo menjadi menarik karena statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif. Gunung Bromo juga termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

5. Ciwidey

Ciwidey merupakan nama kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Daerah ini dikenal memiliki pemandangan alam yang menikat dengan udaranya yang sejuk.

Ciwidey juga terkenal sebagai kawasan pertanian dan perkebunan dengan tanaman stroberi sebagai ikon utamanya. Sebagai daerah penunjang objek wisata, di Ciwidey banyak berdiri hotel, kafe, dan rumah makan. Namun, yang paling dikenal oleh wisatawan adalah Kawah Ciwidey yang selalu ramai dikunjungi.

6. Pangandaran

Pangandaran dikenal dengan pantainya yang memiliki ombak besar. Pangandaran sendiri merupakan nama kabupaten di Jawa Barat.

Di pantai ini, ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan oleh wisatawan. Antara lain menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam, mencoba berbagai wahana permainan air, hingga berkunjung ke wisata cagar alam Pangandaran.

7. Lembang

Lembang merupakan nama kecamatan di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Wilayah ini berjarak sekitar 22 kilometer dari ibu kota kabupaten Bandung Barat.

Lembang terkenal dengan panoramanya yang indah. Berada di atas ketinggian, membuat kawasan indah sejuk dan cocok menjadi tempat refreshing.

Di Lembang tentu ada banyak objek wisata yang bisa dikunjungi. Destinasi yang populer antara lain Floating Market, Puncak Punclut, Observatorium Bosscha, dan air terjun Maribaya.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2184 seconds (0.1#10.140)