Menyenangkan , Merawat Kulit Tanpa Mahal saat Long Weekend

Kamis, 29 Oktober 2020 - 12:00 WIB
loading...
Menyenangkan , Merawat Kulit Tanpa Mahal saat Long Weekend
Yuk Merawat kulit wajah saat long weekend. foto/dok ist
A A A
JAKARTA - Long weekend ini di rumah saja tetap bisa diisi kegiatan menarik salah satunya yakni perawatan kulit From head to toe, berikut perawatan kulit dari rambut hingga ujung kaki yang bisa Anda lakukan.

1.Perawatan Rambut dan Kulit Kepala

Mungkin selama ini Anda terlalu sibuk bekerja, meski terbilang masih bisa Work From Home atau WFH. Rambut maupun kulit kepala yang jarang diberikan perhatian, meski setiap hari bisa melakukan keramas namun tetap saja sesekali membutuhkan perawatan ekstra. Apalagi kalau rambut maupun kulit kepala Anda mengalami masalah seperti rontok atau berketombe. Menggunakan produk yang tepat adalah kunci untuk menghindarkan dari kedua permasalahan tersebut. Gunakan shampo yang cocok dengan kebutuhan.

Selain itu, perawatan rambut yang intensif seperti creambath yang biasanya Anda dilakukan di salon pada masa pandemi ini bisa diganti dengan menggunakan masker rambut. Saat ini ada begitu banyak brand kecantikan yang mengeluarkan produk masker rambut praktis dan mudah digunakan di rumah. Namun Anda juga tetap bisa menggunakan bahan alami seperti lidah buaya sebagai masker yang cukup dipakai 15 menit.

Baca juga :COSRX Hadirkan 3 Toner Baru untuk Perawatan Wajah yang Lebih Optimal



2. Perawatan Wajah


Sehari-hari meski sudah jarang terpapar sinar matahari karena lebih banyak di dalam rumah. Namun Anda tetap perlu melakukan perawatan wajah yang bersifat exploitatif untuk mengganti sel-sel kulit yang baru. Produk scrub maupun masker wajah jadi pilihan utama, khususnya di saat long weekend ini Anda bisa melakukan scrubing wajah dan setelahnya merawatnya dengan menambahkan masker wajah. Tak perlu harus memakai produk dari brand ternama, bila kulit Anda termasuk sensitif gunakan saja masker dari bahan-bahan alami seperti madu yang akan membuat kulit Anda terasa halus setelah melakukan scrubing wajah.



3. Perawatan Tubuh
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2171 seconds (0.1#10.140)