Kreatif di Rumah dengan Koleksi Lego Botanical dan Bonsai

Kamis, 07 Januari 2021 - 14:15 WIB
loading...
Kreatif di Rumah dengan Koleksi Lego Botanical dan Bonsai
foto / dok Lego
A A A
JAKARTA - LEGO Group baru saja meluncurkan rangkaian terbaru yakni Botanical Collection yang dekoratif. Koleksi ini terdiri dari Flower Bouquet yang menajubkan untuk menerangi rumah dan Bonsai Tree bagi mereka yang ingin mendapatkan keharmonisan di tahun baru.


Di saat banyak orang mencari ruang hijau untuk menghilangkan stress dan lebih rileks, LEGO Botanical Collection membuat orang dapat membawa sentuhan alam ke rumah sekaligus dapat membuat dan mengatur sendiri rangka tumbuhanmereka tanpa perlu repot disiram untuk menjaga kesegarannya.

Baca juga : Resep Ayam Goreng Rempah Tanpa Ungkep, Bumbunya Meresap Dalam Daging

Koleksi ini diharapkan menjadi kegiatan rutin sempurna bagi mereka yang ingin lebih kreatif, dapat menghilangkan stress dan menemukan momen penuh ketenangan pikiran di setiap harinya. Hal ini didasari oleh penelitian yang menyatakan bahwa 7 dari 10 orang dewasa kerap kali mencari cara baru untuk menghilangkan stress dan lebih dari 8 orang mengatakan bahwa bermain dapat membantu mereka untuk lebih rileks.

Kedua set di LEGO Botanical Collection ini mencakup sejumlah elemen yang terbuat dari plastik nabati yang diproduksi menggunakan tebu yang bersumber secara lestari.



Baca juga : Covid-19 Bisa Sebabkan Disfungsi Ereksi? Ini Kata Ahli

Set yang terdiri dari 756 buah elemen ini menampilkan sejumlah bunga indah dalam berbagai warna menakjubkan yang dapat disesuaikan oleh perakit saat bunganya bermekaran.Baik untuk diberikan kepada orang tersayang maupun sebagai kegiatan kreatif untuk diri sendiri, tangkai bunga dapat disesuaikan untuk kemudahan penataan dan cocok untuk vas apapun. Kombinasi bunga snapdragon, mawar, poppy, aster, daisy, dan beragam rerumputan dapat diatur sedemikian rupa sesuai desain ruangan dan keinginan perakit.

Baca juga : Kegiatan Online Di Rumah Saja, Hati Hati Anak Jadi Obesitas


Selanjutnya, untuk bonsai tree yang terdiri dari 878 buah elemen ini bisa dibentuk model pohon bonsai dengan daun hijau atau bunga sakura merah muda. Saat musim mulai berganti, kelopak bunga dengan mudah dapat diganti untuk menciptakan tampilan yang baru.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2174 seconds (0.1#10.140)