Cara Sederhana Hadirkan Rumah Sejuk
loading...
A
A
A
Tetapi, masalah ini bisa disiasati dengan menggunakan barang-barang elektronik yang memang ramah lingkungan. "Saat ini barang elektronik yang ramah lingkungan sudah banyak dijual di pasaran," tutur ‎Ariko.
Penggunaan material yang berasal dari alam bisa membuat hunian menjadi lebih sejuk. Semakin banyak mengunakan bahan primer alam seperti kayu, batu alam, dan bata, maka akan semakin sejuk udara yang ada di dalam ruangan. Bahan-bahan alami di sini seolah memberi ikatan antara bangunan dan alam.
"Material alam tidak mengalami banyak proses dalam pembuatannya sehingga dapat lebih menyatu dengan alam dibandingkan dengan material fabrikasi. Material yang ukurannya lebih tebal dapat membantu meredam suhu panas di dalam ruangan. Semakin tebal ukuran material, semakin lambat material tersebut menghantar panas," jelas Ariko.
Selain itu, semakin lebar teritisan dapat membuat ruang semakin adem dan air hujan tidak akan tampias. Suhu ruangan dapat berkurang karena suhu panas yang berasal dari luar telah diinginkan terlebih dahulu ditritisan sebelum masuk ke dalam rumah. Untuk membuat tritisan, Anda bisa menggunakan atap tambahan yang berdiri sendiri atau bisa juga perpanjangan dari atap utama tanpa dinding.
Jadi, tertarik untuk membawa suasana rumah yang nyaman tanpa merasakan hawa panas di dalamnya? Selamat mencoba. (Aprilia S Andyna)
Penggunaan material yang berasal dari alam bisa membuat hunian menjadi lebih sejuk. Semakin banyak mengunakan bahan primer alam seperti kayu, batu alam, dan bata, maka akan semakin sejuk udara yang ada di dalam ruangan. Bahan-bahan alami di sini seolah memberi ikatan antara bangunan dan alam.
"Material alam tidak mengalami banyak proses dalam pembuatannya sehingga dapat lebih menyatu dengan alam dibandingkan dengan material fabrikasi. Material yang ukurannya lebih tebal dapat membantu meredam suhu panas di dalam ruangan. Semakin tebal ukuran material, semakin lambat material tersebut menghantar panas," jelas Ariko.
Selain itu, semakin lebar teritisan dapat membuat ruang semakin adem dan air hujan tidak akan tampias. Suhu ruangan dapat berkurang karena suhu panas yang berasal dari luar telah diinginkan terlebih dahulu ditritisan sebelum masuk ke dalam rumah. Untuk membuat tritisan, Anda bisa menggunakan atap tambahan yang berdiri sendiri atau bisa juga perpanjangan dari atap utama tanpa dinding.
Jadi, tertarik untuk membawa suasana rumah yang nyaman tanpa merasakan hawa panas di dalamnya? Selamat mencoba. (Aprilia S Andyna)
(wan)