Ide Menu di Pengujung Ramadhan yang Mudah Dibuat ala Chef Arnold

Minggu, 09 Mei 2021 - 16:06 WIB
loading...
Ide Menu di Pengujung Ramadhan yang Mudah Dibuat ala Chef Arnold
Menu kakap putih sambal kemangi. Foto-Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Chef Arnold memberikanide menu agar ibu rumah tangga tak kehabisan akal soal makanan apa yang harus disiapkan untuk keluarga di pengujung Ramadhan kali ini.

Tak terasa sebentar lagi Ramadhan akan berakhir. Pada pekan terakhir di bulan puasa ini biasanya masyarakat sudah mulai kehabisan ide terkait menu apa lagi yang bisa dimasak dan dihidangkan untuk keluarga, karena segala macam resep sudah dicoba.

Padahal, ada banyak bahan makanan sehari-hari yang bisa dieksplorasi serta diolah menjadi menu baru yang lezat sekaligus menambah semangat kala menyambut hari raya Idul Fitri.



Celebrity Chef Arnold Poernomo memberikan ide menu jelang lebaran yang mudah dibuat. Menurut Chef Arnold , menu unik dan lezat bukan berarti harus menggunakan bahan yang mahal atau hanya tersedia di toko tertentu.

Berikut lima menu yang bisa dijadikan inspirasi sajian buat keluarga di rumah jelang lebaran.

1. Panna Cotta Saus Kurma

Salah satu buah yang paling banyak dan mudah ditemukan saat Ramadhan adalah kurma. Sebagai buah anjuran Nabi Muhammad SAW untuk berbuka puasa, kurma ternyata bisa diolah menjadi saus untuk dessert modern.

“Cara membuatnya mudah. Kurma bisa diblender bersama air, lalu dimasak menggunakan api kecil dengan sedikit gula dan garam. Kemudian diaduk sampai mengental dengan tekstur saus yang diinginkan,” ucap Chef Arnold melalui keterangan tertulis, belum lama ini.

2. Tahu Walik
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2135 seconds (0.1#10.140)