Alip Ba Ta Dikabarkan Bakal Tampil di Konser Tunggal Gitaris Italia Andrea Pistilli

Selasa, 19 Oktober 2021 - 15:15 WIB
loading...
Alip Ba Ta Dikabarkan...
Alip Ba Ta Dikabarkan Bakal Tampil di Konser Tunggal Gitaris Italia Andrea Pistilli? Foto/Youtube Alip Ba Ta
A A A
JAKARTA - Alip Ba Ta , gitaris fingerstyle asal Ponorogo, Jawa Timur dikabarkan akan menjadi bintang tamu konser tunggal gitaris asal Italia, Andrea Pistilli di Rendano Theater di Consenza, Italia.

Jika benar, Alip Ba Ta hadir dalam konser tersebut dipastikan menjadi momentum spesial bagi masyarakat Indonesia karena bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda yaitu 28 Oktober 2021 mendatang.

Kabar Alip Ba Ta akan tampil di konser tunggal itu disampaikan Youtuber asal Italia Gianni Bravo Ska. Dia mengaku tak sabar untuk menantikan tanggal itu karena ingin melihat permainan gitarAlip Ba Ta yang selalu menghasilkan nada harmoni gitar yang tak biasa.

Dia mengungkapkan pada 28 Oktober 2021 adalah hari yang luar biasa di Rendano Theater di Cosenza salah satu teater terpenting di selatan Italia.



"Alip Ba Ta akan ada di antara mereka meski hanya secara virtual tapi Andrea juga telah memutuskan untuk memasukan Alip karena dia akan berbicara tentang musik di web dan betapa Andrea pun telah tersentuh oleh kolaborasi ini dan juga kehangatan yang luar biasa yang telah ditunjukan oleh komunitas Alipers kepadanya," ujarnya dalam channel youtube pribadinya @Gianni Bravo Ska dikutip SINDOnews.com, Selasa (19/10/2021).

Youtuber asalItalia itu mengatakan dalam konser tunggalnya tersebut, Andrea akan menelusuri kembali seluruh kehidupan artistiknya memainkan lagu yang menandai momen terpenting dalam karirnya juga terdiri dari kolaborasi dengan Bahasa Italia yang luar biasa dan artis internasional.

Alhasil, Gianni mengaku tak sabar untuk melihat penampilan kolaborasi Andrea Pistilli dan Alip Ba Ta yang akan menghadirkan momen ajaib bagi siapapun yang menonton aksinya.

"Jadi ketika video Alip Ba Ta ditampilkan Andrea akan bermain Pagebluk dengannya untukku dan aku berharap kalian semua itu akan menjadi momen yang benar benar ajaib, Alip Ba Ta di teater bersama dengan Andrea sangat menggairahkan bagi saya sangat mengasyikan untuk banyak alasan dengan saya," ungkapnya.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3450 seconds (0.1#10.140)