Alasan Widy Vierratale Buka Baju di Atas Panggung hingga Banyak Tuai Kritikan

Selasa, 01 November 2022 - 10:18 WIB
loading...
Alasan Widy Vierratale...
Widy Soediro Nichlany atau lebih dikenal dengan Widy Vierratale baru-baru ini menuai kritikan dari netizen karena aksi panggungnya yang dinilai terlalu berani. Foto/Ayu Utami Anggraeni/MPI
A A A
JAKARTA - Widy Soediro Nichlany atau lebih dikenal dengan Widy Vierratale baru-baru ini menuai kritikan dari netizen.

Kritikan tersebut disebabkan oleh aksi beraninya yang membuka baju di atas panggung. Momen itu terjadi saat Vierratale tengah mengadakan konser di Palu, Widy membuka bajunya lalu melempar kepada para penonton.

Sehingga hanya menyisakan bra hitam saja di tubuh perempuan 32 tahun itu. Terkait aksi beraninya itu, Widy pun akhirnya angkat suara dan beralasan itu bukan pakaian dalam melainkan sport bra.

"Itu bukan pakai BH, tapi baju olahraga, sport bra gitu. Sekarang kan sport bra udah bagus-bagus," ungkap Widy Vierratale saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (31/10/2022).



Widy mengaku bahwa aksi tersebut dilakukan secara spontan dan tak direncanakan terlebih dahulu.

"Iya (spontan) gerah, panas," ujar Widy Vierratale.

Bahkan menurutnya, hal itu sudah biasa dilakukan oleh para penyanyi saat manggung. Hanya saja bedanya kali ini sudah ada media sosial yang seolah-olah menjadi hal yang tabu.

"Hal itu sebetulnya udah biasa buat orang lama," beber Widy Vierratale.

Mengenai kritikan negatif atas aksinya itu, sahabat Kevin Aprilio itu tak mengaku tak ambil pusing. Seakan tak kapok, ke depannya Widy juga bakal menampilkan atraksi-atraksi lainnya.

"Setiap manggung emang selalu ada atraksi namanya juga musisi, berawal dari metal," pungkas Widy Vierratale.

Sebagai informasi, detik-detik Widy Vierratale membuka baju di panggung viral setelah salah satu netizen dengan akun @indaharsh29 mengunggah video tersebut di TikTok.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2388 seconds (0.1#10.140)