Mitos atau Fakta, Posisi Doggy Style saat Berhubungan Seks Bisa Bikin Vagina Rusak?

Jum'at, 05 Mei 2023 - 21:21 WIB
loading...
Mitos atau Fakta, Posisi...
Pasangan suami istri kerap mengeksplor berbagai macam gaya saat berhubungan seks. Foto Ilustrasi/Getty Images
A A A
JAKARTA - Pasangan suami istri kerap mengeksplor berbagai macam gaya saat berhubungan seks. Tujuannya tak lain untuk memperoleh kenikmatan yang lebih.

Salah satu gaya seks yang cukup difavoritkan banyak pasangan yakni doggy style, di mana posisi perempuan memunggungi pasangannya seperti merangkak. Dengan posisi ini, pasangan laki-laki kemudian melakukan penetrasi dari belakang.

Namun, ternyata masih banyak yang menganggap bahwa posisi satu ini cukup berbahaya. Meski kerap dianggap sebagai salah satu posisi seks yang menyenangkan, mitos mengatakan bahwa doggy style justru bisa merusak vagina. Pasalnya, posisi ini membuat penis masuk terlalu dalam hingga dapat membuat rahim ‘kendor’. Benarkah demikian?



Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi dr. Ardiansjah Dara Sjahruddin, SpOG, MKes yang akrab disapa dr. Dara pernah membagikan ulasan terkait mitos ini melalui thread di akun Twitternya.

Dokter Dara memastikan bahwa mitos yang menyebut posisi doggy style saat berhubungan intim bisa merusak vagina tidaklah benar.

Ia menyebut, posisi doggy style memang membuat penis penetrasi lebih dalam ke vagina. Menurutnya, posisi ini tidak akan membuat vagina robek ataupun membuat rahim mengendur.

“Doggy style itu memang membuat penetrasi penis bisa masuk banget ke dalam. Kemudian ada yang bilang, takutnya kan vagina robek, karena rahim terlalu terdorong, dan nanti jadi kendor. Apakah benar? Enggak benar,” paparnya, melalui thread di akun Twitternya, dikutip Jumat (5/5/2023).

Dokter Dara juga mengungkapkan alasan mengapa mitos terkait posisi doggy style saat berhubungan intim bisa merusak vagina tidak benar. Salah satunya adalah karena vagina itu sangat elastis, sehingga tidak mudah rusak saat penetrasi penis dengan posisi apa pun. Apalagi, bayi yang ukurannya lebih besar dari penis saja bisa keluar lewat vagina.

“Vagina itu sangat elastis. Jadi enggak akan gampang untuk rusak. Bayi aja bisa keluar kok. Apalagi cuma penis,” ungkapnya.

Justru, lanjut dr. Dara, doggy style menjadi salah satu posisi menyenangkan bagi kebanyakan perempuan. Pasalnya, posisi ini membuat penis pasangan masuk lebih dalam.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1844 seconds (0.1#10.140)