7 Tips Kulit Glowing Tanpa Perawatan Berlebihan, Nomor 6 Jauhi Rokok Agar Kulit Tak Kusam

Rabu, 24 Mei 2023 - 18:30 WIB
loading...
A A A
Stres berlebihan tak hanya mempengaruhi kondisi mental, tapi juga kesehatan kulit. Maka dari itu, kita harus bisa mengelola stres dengan cara rutin berolahraga seperti yoga, hingga melakukan hobi yang disukai. Pikiran tenang turut mempengaruhi kecerahan kulit. Jika stres atau sedih, kulit pun tidak akan terlihat glowing.

5.Jauhi Rokok
7 Tips Kulit Glowing Tanpa Perawatan Berlebihan, Nomor 6 Jauhi Rokok Agar Kulit Tak Kusam

Foto/alodokter

Selain berbahaya untuk kesehatan, merokok juga bisa menyebabkan kulit terlihat kusam. Senyawa rokok disebut mampu mempersempit pembuluh darah pada lapisan terluar kulit sehingga aliran darah menjadi kurang lancar. Akibatnya, kulit tampak pucat dan kusam. Jika ingin kulit glowing sepanjang hari, jangan merokok.



6.Pemakaian Krim Malam yang Tepat

Perawatan kulit di malam hari juga penting untuk kesehatan kulit selain tidur yang cukup. Salah satunya dengan memakai krim malam yang telah disesuaikan dengan kondisi kulit.

Perlu dicatat, gunakan krim malam yang mengandung retinol (vitamin A), asam alfa-hidroksi (AHA) dan asam beta-hidroksi (BHA), asam hialuronat dan vitamin E.

7.Gunakan Tabir Surya

Pemakaian tabir surya atau sunscreen merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan kulit. Kamu bisa menggunakan tabir surya yang dijual di pasaran, tapi tetap disesuaikan dengan kondisi kulit.Penggunaan tabir surya secara alami juga bisa dalam bentuk berteduh, memakai baju panjang hingga mengkonsumsi vitamin D.
(wyn)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1314 seconds (0.1#10.140)