Kompetisi Startup Paling Bersinar dan Paling Seksi Dimulai

Rabu, 18 Mei 2016 - 03:01 WIB
Kompetisi Startup Paling Bersinar dan Paling Seksi Dimulai
Kompetisi Startup Paling Bersinar dan Paling Seksi Dimulai
A A A
JAKARTA - Menindaklanjuti amanat yang diberikan oleh Pemerintah awal tahun ini dalam upaya menjadikan Indonesia sebagai The Digital Energy of Asia, dimana salah satunya dalam bentuk program pengembangan usaha rintisan digital, atau yang lebih sering disebut sebagai StartUp, yang berkualitas, hingga sedikitnya mencapai 1000 StartUp. POPULAR, Gaharu Activation dan Arrbey Consulting berkolaborasi menghadirkan SPICA Runway.

Kompetisi StartUp tahunan untuk mencari StartUp yang paling bersinar dan berkualitas agar dapat turut menjadi bagian dari 1000 StartUp yang dicari oleh Pemerintah. Kompetisi ini merupakan kombinasi sepenuhnya dari program workshop/bootcamp, dialog antara pemangku kepentingan, kompetisi sekaligus inkubasi yang semuanya dibalut dengan suatu rangkaian format acara bernuansa Lifestyle dan Entertainment, sehingga diharapkan dapat menjangkau komunitas yang jauh lebih luas lagi serta dapat menjadi suatu ekosistem bisnis digital yang lebih sehat.

“Spica Runway merupakan bagian dari roadmap yang kami jalankan untuk dapat mewujudkan apa yang selama ini telah dikomunikasikan sejak awal tahun terkait dengan program pencarian Seribu StartUp dari Pemerintah,” papar Yansen Kamto, CEO Kibar Group, induk usaha dari Gaharu Activation, selaku penggiat StartUp dan Inkubator yang digandeng oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, dalam merealisasikan amanat langsung dari Presiden Joko Widodo terkait dengan program pencarian Seribu StartUp berkualitas, dalam jumpa pers di Estubizi Coworking Space, Jakarta, Senin (17/5/2016) petang WIB.

“Salah satu hal yang menarik juga dari Spica Runway ini adalah mengkolaborasikan finalis StartUp yang paling handal dengan para calon Co-Founder wanita dari kalangan Artis/Talenta POPULAR pilihan dalam satu team, dimana Talenta yang terpilih selain memiliki kemampuan marketing dan digital influencer yang cukup besar, mereka umumnya juga sudah aktivitas bisnis-nya secara mandiri diberbagai bidangnya masing-masing seperti kuliner, fashion, property, merchandising, marketing communication atau lulusan perguruan tinggi dengan nilai yang sangat baik. Kesamaannya dari Talenta yang terpilih memiliki passion untuk dapat menjadi Technopreneur dalam pengembangan kegiatan bisnis yang sudah mereka miliki saat ini, atau lebih sering disebut sebagai Foxy Tech Ladies,” ungkap Vicky G. Saputra, Co-Founder & CEO Papillon Group, induk usaha dari POPULAR.

Hari ini merupakan hari pertama dari program Bootcamp secara intensif bagi para finalis Startup beserta dengan masing-masing Foxy Tech Ladies yang akan menjadi calon Co-Founder mereka, setelah melalui proses seleksi yang cukup ketat selama 1 (satu) bulan belakangan ini dari ratusan StartUp yang berpartisipasi, dan akan berlangsung hingga tanggal 20 Mei 2016, sebelum akhirnya akan ditentukan pemenang dari kompetisi StartUp ini pada acara puncak Spica Runway tanggal 25 Mei 2016, yang akan dihelat di Ritz Carlton Ballroom Hotel, Pacific Place – Jakarta.

6 Foxy Tech Ladies bersama POPULAR-Gaharu-Arrbey dan Imelda Sparks Fashion Academy
Selama 1 (satu) minggu penuh setiap finalis beserta dengan Foxy Tech Ladies akan dibekali dengan berbagai hal yang diperlukan untuk menjadi StartUp yang berkualitas dari beragam pakar dunia Digital.

“Melengkapi rangkaian acara kompetisi Startup dan pameran atas setiap produk Digital yang dihasilkan dari setiap finalis StartUp, pada saat acara puncak tersebut akan juga digelar CEO Runway Dialog, yang mempertemukan kalangan penggiat StartUp, Industrialis dan Pemerintah di panggung Runway, sehingga diharapkan dapat terjadi dialog yang produktif dalam menunjang aksi yang nyata pembangungan ekosistem Digital Indonesia yang lebih sehat serta dapat lebih mendukung terciptanya Seribu StartUp yang berkualitas selambatnya pada tahun 2020,” demikian ditambahkan oleh Handito Joewono, Founder & CEO Arrbey Consulting.
Beberapa panelis yang rencananya akan hadir dalam CEO Runway Dialog tersebut adalah Rudiantara (Menkominfo), Rizal Ramli (Menko ekuin), Gunawan Susanto (CEO IBM Indonesia), Nadiem Makarim(CEO Go-Jek), Rosan Roeslan (Ketua KADIN), Yansen Kamto(CEO Kibar), Emirsyah Satar (Chairman dari MatahariMall.com) dan William Tanuwijaya (CEO Tokopedia).

Pengumuman pemenang kompetisi Spica Runway ini akan dilakukan saat malam penutupan langsung di atas panggung Runway yang disiapkan secara khusus dalam suatu rangkaian pertunjukan yang glamour dengan mengkolaborasikan industry Lifestyle, Entertainment dan Fashion Show seutuhnya, bersamaan dengan Anniversary POPULAR yang ke-28 tahun, dimana dalam hal ini didukung sepenuhnya oleh Azzura Activation selaku event organizer, Imelda Sparks Fashion Academy untuk wardrobe dan Talent dari Papillon Academy.

Adapun perlu diketahui, SPICA Runway adalah kompetisi startup tahunan, dengan fokus industri terkait di tahun pertama adalah pada sektor industri lifestyle dan entertainment, termasuk dalam hal ini di bidang fashion, travel, hiburan, gaya hidup dan kuliner, hasil kolaborasi dari POPULAR, Gaharu Activation dan Arrbey Consulting. Kompetisi dengan format kolaborasi penuh seperti ini juga yang pertama kali diadakan di Asia Tenggara, bahkan di Asia.

Selain diikuti perusahaan startup, kompetisi ini juga akan melibatkan sejumlah Foxy Tech Ladies untuk berpartisipasi aktif dalam bisnis startup tersebut menjadi bagian dari StartUp Technopreneur yang berkualitas. SPICA Runway terbagi ke dalam beberapa tahap; Talent Screening, Startup Screening, Speed Dating, Boot Camp, Pitching, Exhibition, CEO Runway Dialog dan Awarding.

Nama SPICA diambil dari nama salah satu 15 (lima belas) Bintang yang bersinar paling terang yang dapat diamati dari Bumi, termasuk dalam konstelasi rasi Bintang Virgo dan merupakan Bintang Kembar atau Matahari Kembar yang saling mengitari, bersinergi menghasilkan energi yang sangat besar. Merupakan analogi filosofi dari ajang kompetisi StartUp ini, dimana merupakan perpaduan yang antara dunia StartUp digital dengan dunia Lifestyle, Entertainment dan Fashion, yang diharapkan dapat bersinergi memberikan kontribusi yang optimal bagi program pencarian 1000 StartUp yang berkualitas.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5970 seconds (0.1#10.140)