Gabungan Seniman Nusantara Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Rabu, 31 Januari 2024 - 19:50 WIB
loading...
Gabungan Seniman Nusantara...
Gabungan Seniman Nusantara mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024. Dukungan ini datang dari para pesinetron, pemain film. Foto/Nurul Amanah
A A A
JAKARTA - Gabungan Seniman Nusantara mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024. Dukungan ini datang dari para pesinetron, pemain film, dan seniman dari berbagai bidang.

Ketua Umum Gabungan Seniman Nusantara Pong Harjatmo menjelaskan alasan dirinya dan seniman lainnya mendukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024. Salah satunya karena rekam jejak Capres dan Cawapres nomor urut tiga tersebut.

Di mana sosok Ganjar selama dua periode menjadi anggota DPR RI yakni periode 2004-2009 dan 2009-2013 dari PDI Perjuangan. Selain itu, dua periode sebagai Gubernur Jawa Tengah yakni pada 2013-2018 dan 2018-2023.



Gabungan Seniman Nusantara Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Foto/Nurul Amanah

Sementara itu, Mahfud sebagai ahli hukum yang dikenal karena keberaniannya untuk menyuarakan kebenaran. Kolaborasi paket lengkap ini tentu menjadi komposisi paling ideal.

Pong juga tersentuh dengan cara Ganjar dan sang istri, Siti Atikoh dalam mendidik putra mereka, Alam Ganjar yang tak pernah memanjakannya dan memberikan privilege apapun. Begitu pula dengan Mahfud yang memberikan pendidikan agama yang baik untuk anak-anaknya.

"Dipandang dari manapun oke. Rekam jejaknya pak Ganjar sendiri oke, dari cara mendidik anaknya nggak dimanja. Apalagi pak Mahfud seorang profesor hukum," jelas Pong saat dijumpai di Posko TPN Prapanca, Jakarta Selatan, Selasa (31/1/2024).



Melihat rekam jejak yang begitu mumpuni, Pong merasa Ganjar-Mahfud tak mungkin mengotorinya. Sehingga mereka akan menjadi pemimpin yang bertanggungjawab kepada rakyatnya.

"Beliau tidak mungkin menghianati bangsa karena sayang track recordnya selama ini," kata Pong.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2977 seconds (0.1#10.140)