Perawatan Jade Roller Paling Populer

Rabu, 04 Juli 2018 - 13:32 WIB
Perawatan Jade Roller Paling Populer
Perawatan Jade Roller Paling Populer
A A A
SETELAH dermaroller dengan microneedle, saat ini tengah populer alat kecantikan terbaru bernama jade roller.

Alat kecantikan ini terbuat dari batu giok yang dirancang dengan roller dan memiliki beragam manfaat untuk kecantikan kulit. Dalam beberapa bulan belakangan, jade roller semakin populer di media sosial.

Para beauty enthusiast global seakan-akan berlomba-lomba di media sosial untuk mencoba alat ini. Situs wwd.com bahkan melaporkan bahwa jade roller menjadi produk terlaris influencer Marianna Hewitt pada akhir 2017 dan awal 2018. Popularitas jade roller juga diketahui dari data penelitian dari 48 juta pemerhati kecantikan di Pinterest . Jade roller ditandai (pin dalam bahasa Pinterest ) 345% lebih banyak pada 2017.

Para perempuan Asia, terutama di wilayah China, Hong Kong, dan Taiwan, tengah menggemari alat kecantikan ini Menurut Ling Chan, pemilik Ling Skincare Spa di New York, jade roller sebenarnya sudah hadir sejak abad 17, sebuah masa di mana bangsa China meyakini bahwa batu giok memiliki efek menyembuhkan. Kini batu giok dikembangkan menjadi alat kecantikan terkini.

Batu giok ukuran kecil disematkan dalam dua alat gulung (roller ) di ujung dua sisinya. Chan menuturkan, manusia biasanya memiliki masalah pada otot wajah. Otot wajah manusia biasanya memiliki banyak ketegangan yang akan menimbulkan kerutan.

“Dengan jade roller, ketegangan di wajah akan direlaksasi sehingga membuat wajah lebih kenyal, kencang, dan segar,” ujar Chan, dilansir stylist.co.uk.

Chan menuturkan, jade roller memiliki permukaan batu giok yang dingin dan halus. Hal ini bisa membantu mengurangi kemerahan bila digunakan dengan cara yang tepat. “Beberapa orang juga percaya batu giok memiliki kekuatan untuk memberikan perlindungan terhadap energi negatif, menyeimbangkan diri, serta mengurangi kecemasan dan kelelahan,” papar Chan.

Senada dengan Chan, menurut praktisi akupunktur Ross J Barr di Wimpole Theurapeutics dan The Harrods Wellness Clinic, jade roller memiliki beragam manfaat. Jade roller sangat baik untuk menyeimbangkan warna kulit serta menyejukkan dan menenangkan kulit, asalkan pengaplikasiannya dilakukan dengan tepat.

Barr menerangkan, sebelum melakukan perawatan, dia menyarankan untuk memastikan wajah bersih. Ada baiknya untuk menambahkan sedikit minyak pada wajah dan mulai menggunakan roller. “Para ahli merekomendasikan gerakan up-and-out, mulai leher hingga dagu, pertengahan dagu, hingga bagian bawah telinga, di bawah tulang pipi hingga telinga dan seterrusnya,” ujar Barr.

Barr menuturkan, setiap gerakan dilakukan tiga kali dengan tekanan lembut dan hanya dalam gerakan satu arah. Jade roller juga biasanya digunakan pada area pipi, rahang, dahi, bawah mata, dan sekitar mulut.

Barr menyarankan, perawatan ini sebaiknya dilakukan pada malam hari sebelum tidur. Setelah perawatan dengan jade roller selesai, barulah produk perawatan kulit lain, seperti pelembap, bisa diaplikasikan ke wajah.

Sementara itu, menurut pakar perawatan kulit dan wajah, Abigail James, penggunaan jade roller secara rutin dapat membantu proses detoksifikasi dan mencerahkan wajah dengan memperlancar sirkulasi aliran darah di bawah kulit wajah.

“Alat kecantikan ini membantu merelaksasi otot dan jaringan wajah dengan tekanan,” kata James. James menambahkan bahwa jade roller bisa memberikan pijatan alami yang lebih efektif daripada tangan jika dilakukan secara lembut. Menurutnya, jika ingin mengencangkan otot, arahkan pijatan ke atas.

Dia juga menyarankan untuk melakukannya di sekitar area leher. “Gunakan jade roller selama 3-5 menit. Hasilnya, skincare akan terserap dengan baik, kulit wajah pun terlihat lebih cerah,” ungkap James. (Dwi Nur Ratnaningsih)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8257 seconds (0.1#10.140)