Sirkulasi Udara Baik Bikin Nyaman Aktivitas di Rumah saat Pandemi

Selasa, 13 Oktober 2020 - 11:56 WIB
loading...
Sirkulasi Udara Baik...
Sirkulasi Udara Baik Bikin Nyaman Aktivitas di Rumah saat Pandemi
A A A
Sirkulasi udara yang baik sangat turut membantu terwujudnya kualitas hidup yang bagus di dalam rumah pada saat pandemi Covid-19 . Terlebih penyebaran virus Covid-19 baru turut dipicu melalui udara yang akan mengganggu pernapasan.

Nah, di tengah pandemi Covid-19 yang mengglobal seperti saat ini, Panasonic peduli terhadap terciptanya kualitas udara agar nyaman dalam beraktivitas di dalam rumah bagi masyarakat. Melalui sentuhan Air-E Generator, Air Purifier (PXT50), Ventilating Fan (24CDUN), dan Ceiling Fan terbaru HIKARI (F-EY1520), menjadi solusi terciptanya sirkulasi udara yang baik di dalam rumah.



Melalui konsep ‘’Quality Air For Life (QAFL)” akan memberikan berbagai solusi peningkatan kualitas udara. Konsep ini didedikasikan untuk peningkatan kualitas udara dengan cara mengembangkan berbagai macam produk penjernih dan sirkulasi udara dengan teknologi nanoe™ untuk kehidupan yang lebih baik. Sentuhan nanoe™ menghadirkan sistem penjernih udara revolusioner yang mampu menghambat pertumbuhan virus corona sars hingga 99,9%, membunuh bakteri, jamur dan dapat menghilangkan bau serta debu hingga PM 2,5 demi menciptakan lingkungan hidup yang lebih sehat, bersih dan sejuk.

’’Teknologi nanoe™ menghambat pertumbuhan virus corona sars hingga 99,9% juga sebagai solusi tata udara yang sudah terintegrasi dan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat yang sedang menghadapi pandemik saat ini,’’ ujar Tomonobu Otsu, President Director PT. Panasonic Gobel Indonesia.



Lantas, seberapa besar efek ventilasi yang buruk bagi aktivitas di dalam rumah? Pada situasi pandemi saat ini, aktivitas dalam ruangan tertutup yang berventilasi buruk dapat menimbulkan risiko tinggi penularan Virus Covid-19 melalui droplet mikroskopik. Nah, agar anggota keluarga yang beraktivitas di dalam rumah tetap nyaman, sehat, udara bersih dalam ruangan perlu dijaga dari potensi partikel mikroskopik yang keluar melalui batuk maupun bersin.

Dalam ruangan tertutup, pergerakan udara bisa dikatakan minim, sehingga udara CO2 yang dikeluarkan tetap berada di ruangan tersebut. Untuk hasil yang efektif, Ventilating Fan (24CDUN) sangat diperlukan untuk menarik CO2 ke luar ruangan untuk sirkulasi udara yang lebih baik. Saat Air Purifier dan Air E Generator bekerja, cipratan mikroskopik yang ringan dan berukuran kecil akan mengalir keluar, dengan teknologi nanoe™ dapat meminimalisasi penyebaran virus berbahaya dengan menghambat pertumbuhan virus hingga 99,9%, bakteri dan jamur di dalam ruangan.



Ceiling Fan terbaru (HIKARI) mampu mendistribusikan udara agar lebih merata dalam ruangan. Semua itu bisa menjadi solusi bagi masyarakat dalam peningkatan kualitas udara yang baik. Itu juga menjadi elemen dekorasi interior yang cantik, baik ketika dipasang secara indoor maupun outdoor rumah, area komersial, dan umum.
(aww)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2642 seconds (0.1#10.140)