Kedatangan Berbagai Macam Vaksin Diharapkan Bisa Akselerasi Program Vaksinasi

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 02:01 WIB
loading...
Kedatangan Berbagai...
Kedatangan vaksin-vaksin ini akan membantu akselerasi program vaksinasi nasional hingga dapat mencapai sasaran yang ditetapkan. / Foto: ilustrasi/ist
A A A
JAKARTA - Indonesia kembali akan kedatangan vaksin Pfizer dan AstraZeneca dalam bentuk jadi. Kedatangan vaksin-vaksin ini akan membantu akselerasi program vaksinasi nasional hingga dapat mencapai sasaran yang ditetapkan.

Baca juga: Pariwisata Berbenah untuk Bangkit saat PPKM Menunjukkan Hasil Positif

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof Wiku Adisasmito menjelaskan, untuk kedatangan vaksin Pfizer dalam bentuk jadi, sebanyak 1,5 juta dosis. Vaksin Pfizer telah menerima emergency use of authorization (EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (POM) pada Juli 2021.

"Vaksin Pfizer ini nantinya dapat digunakan masyarakat berusia 12 tahun keatas," katanya dalam Keterangan Pers Perkembangan Penanganan Covid-19 di Graha BNPB, belum lama ini.

Dia meminta kepada pemerintah daerah yang nanti akan menerima alokasi vaksin Pfizer diharapkan segera menggunakannya. Sehingga masyarakat di daerahnya dapat terlindungi dan meningkatkan cakupan program vaksinasi.

Selain vaksin Pfizer, Indonesia juga akan menerima vaksin jadi AstraZeneca melalui skema bilateral. Karena itu dengan kedatangan lagi vaksin-vaksin ini, maka kebutuhan vaksin untuk program vaksinasi nasional dapat tercukupi.

"Diharapkan dengan datangnya vaksin-vaksin ini dapat mengakselerasi program vaksinasi nasional. Sehingga semakin banyak masyarakat yang dapat memperoleh vaksin dan terlindungi dari Covid-19 untuk mewujudkan masyarakat yang produktif dan aman Covid-19," harap Prof Wiku.

Sementara itu, pandemi Covid-19 diprediksi para pengamat akan menjadi endemi pada 2022. Menanggapi hal ini, Prof Wiku menjelaskan bahwa endemi digambarkan sebagai situasi kasus pandemi dapat terkendali, namun bukan berarti virus penyebab pandemi hilang sepenuhnya.

Baca juga: Penting Hindari Asupan Tinggi Gula dan Garam Saat Pemulihan Covid-19

"Hal-hal yang dapat mengindikasikan bahwa pandemi telah bertransisi menjadi endemi ialah jika kekebalan masyarakat meningkat terhadap virus seiring akselerasi vaksinasi maupun infeksi alamiah, sehingga angka perawatan dan kematian pun menurun," terangnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Klinik di Taiwan Kebanjiran...
Klinik di Taiwan Kebanjiran Permintaan Vaksinasi Flu usai Barbie Hsu Meninggal
Bagaimana Cara Peroleh...
Bagaimana Cara Peroleh Vaksin HPV? Lengkap dengan Kriteria yang Bisa Mendapatkannya
Penyebab dan Cara Mencegah...
Penyebab dan Cara Mencegah Infeksi Kulit, Jaga Kebersihan Pakaian hingga Vaksinasi
Sandiaga Uno Jawab Isu...
Sandiaga Uno Jawab Isu Vaksinasi Jadi Syarat Masuk Kawasan Wisata
Vaksin Covid-19 Berbayar...
Vaksin Covid-19 Berbayar Ratusan Ribu Tahun Depan, Menkes Imbau Vaksinasi Sekarang Mumpung Gratis
Masih Haruskah Vaksin...
Masih Haruskah Vaksin Booster Meski 99,2% Warga RI Sudah Punya Antibodi Covid-19?
4 Manfaat Vaksin Influenza...
4 Manfaat Vaksin Influenza untuk Penderita Diabetes
5 Poin Prokes Perjalanan...
5 Poin Prokes Perjalanan Dalam dan Luar Negeri Terbaru, Boleh Tidak Pakai Masker
Satgas Covid-19 Keluarkan...
Satgas Covid-19 Keluarkan Aturan Baru Soal Prokes, Masyarakat Boleh Lepas Masker
Rekomendasi
Terobosan Kampung Inggris...
Terobosan Kampung Inggris Nature, Belajar di Alam Bebas Tanpa Ruang Kelas
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
70 Eks Tentara Wanita...
70 Eks Tentara Wanita Israel Desak Pemerintahan Netanyahu Bebaskan Tawanan Gaza
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 12: Cerita Honeymoon Devan & Alya
22 menit yang lalu
Fachri Albar Positif...
Fachri Albar Positif Lebih dari Satu Jenis Narkoba
34 menit yang lalu
Its Family Time! Bikin...
It's Family Time! Bikin Pagi si Kecil Lebih Seru Bareng Cocomelon & Sahabat di GTV!
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 49: Dibohongi Nabila, Andra Murka, Jannah Kabur dari Rumah
1 jam yang lalu
iNews Media Group Beri...
iNews Media Group Beri Kejutan Ultah ke-38 untuk Angela Tanoesoedibjo
2 jam yang lalu
Its Family Time! Liburan...
It's Family Time! Liburan Gak Harus Mahal, saatnya Eksplor Hidden Gem Unik di Eksplorazi GTV!
2 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved