Begini Efek Samping Terlalu Banyak Mengonsumsi Vitamin D

Senin, 06 September 2021 - 07:56 WIB
loading...
Begini Efek Samping...
Mengonsumsi vitamin D bisa memberikan efek samping bagi tubuh. Foto/Ilustrasi/Yorkshire evening post
A A A
JAKARTA - Vitamin D memberikan banyak manfaat bagi tubuh, mulai dari penyerapan kalsium, fungsi kekebalan tubuh, dan melindungi kesehatan tulang, otot, dan jantung.

Vitamin D juga sangat penting untuk kesehatan. Kandungan vitamin D juga dapat mengoptimalkan beberapa peran darah dalam menjaga sel-sel tubuh tetap sehat.

Meski demikian, mengonsumsi vitamin D berlebihan bisa berbahaya bagi tubuh. Berikut beberapa efek samping jika berlebihan vitamin D melansir dari Healthline.

1. Peningkatan kadar kalsium darah

Vitamin D membantu tubuh bayi menyerap kalsium dari makanan yang dikonsumsi. Sebenarnya, ini adalah salah satu peranan yang paling penting.

Namun, jika asupan vitamin D berlebihan, kalsium darah dapat mencapai tingkat yang dapat menyebabkan gejala yang berpotensi berbahaya.



2. Mual, muntah, dan nafsu makan menurun

Banyak efek samping dari kelebihan vitamin D, yang kemudian berhubungan dengan kalsium dalam darah berlebih. Begitupun termasuk efek mual, muntah, dan nafsu makan yang buruk.

Namun, gejala ini tidak terjadi pada semua kalangan umur dengan kadar kalsium tinggi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2147 seconds (0.1#10.140)