Waspadai Gejala yang Identik dengan Serangan Jantung Berikut Ini

Selasa, 14 Juni 2022 - 18:41 WIB
loading...
Waspadai Gejala yang...
Serangan jantung merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan mematikan. / Foto: ilustrasi/ist
A A A
JAKARTA - Serangan jantung merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan mematikan. Oleh karena dampaknya tersebut, penyakit ini sering juga disebut silent killer.

Serangan jantung terjadi lantaran aliran darah tidak mengalir lancar ke otot jantung dan juga pembuluh darah, sehingga menyebabkan kerusakan pada jantung atau yang biasa dikenal dengan penyakit jantung koroner.

Dalam data Riset Kesehatan Dasar Indonesia (Riskesdas) tahun 2018, angka kejadian penyakit jantung dan pembuluh darah semakin meningkat dari tahun ke tahun.

Baca juga: Kenali 4 Efek Buruk Akibat Kadar Kolesterol Tinggi pada Seseorang

Sedikitnya 15 dari 1.000 orang atau sekitar 2.784.064 orang di Indonesia menderita penyakit jantung, sehingga penyakit jantung koroner menjadi salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia.

Hal yang menakutkan lainnya adalah penyakit jantung dialami tidak hanya di usia tua, tapi juga di usia mulai dari 30 tahun sudah menderita penyakit tersebut.

"Kalau 20 tahun lalu, penyakit jantung dialami oleh usia 50 tahun ke atas. Tapi kalau sekarang itu usia 30 tahun sudah banyak yang terserang penyakit jantung. Hal itu karena gaya hidup yang tidak sehat," ujar Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, Dr. med. dr. Denio A. Ridjab, Sp.JP (K), dalam jumpa media Heartology Cardiovascular Center bertajuk Serangan Jantung Bisa Diselamatkan, Selasa (14/6/2022).

Dokter Denio memaparkan, sebagian besar serangan jantung identik dengan gejala seperti nyeri dada, rasa tidak nyaman seperti tertekan, sensasi terbakar, sakit di dada sebelah kiri atau tengah. Kemudian menjalar sampai ke punggung, rahang, dan lengan, nyeri memberat saat beraktivitas.

Lalu, gejala lain, seperti sesak nafas, munculnya keringat dingin, mual, muntah, dan pusing. Bisa juga, gejala serangan jantung dijumpai mirip dengan keluhan GERD atau maag.

Bahkan ada juga penderita serangan jantung yang tidak mengalami gejala namun langsung mengalami henti jantung atau mati mendadak. Bila Anda mengalami salah satu gejala seperti di atas segera ke rumah sakit yang memiliki fasilitas jantung.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jalan Kaki 2 Menit setelah...
Jalan Kaki 2 Menit setelah Makan Bisa Kurangi Risiko Diabetes dan Penyakit Jantung
Kim Sae Ron Meninggal...
Kim Sae Ron Meninggal akibat Henti Jantung, Kenali Tanda-tandanya
Awas! Kesepian Picu...
Awas! Kesepian Picu Penyakit Jantung hingga Diabetes, Jomblo Waspada
Cara Membedakan Nyeri...
Cara Membedakan Nyeri Dada karena GERD dan Serangan Jantung, Kenali Gejalanya
Bethsaida Hospital Hadirkan...
Bethsaida Hospital Hadirkan Solusi Sumbatan Jantung dengan DCB & Diet D-Nutritarian
9 Bahaya Menahan Bersin,...
9 Bahaya Menahan Bersin, Merusak Pembuluh Darah hingga Serangan Jantung
Mitos atau Fakta, Olahraga...
Mitos atau Fakta, Olahraga Lari Bisa Picu Serangan Jantung bagi Orang dengan Riwayat Penyakit Kardiovaskular
Penyebab Aritmia, Kondisi...
Penyebab Aritmia, Kondisi Gangguan Ritme Jantung dan Cara Pencegahannya
Teknologi Skrining Jantung...
Teknologi Skrining Jantung Bethsaida Hospital, Ini Bedanya CT Scan dan Kateterisasi
Rekomendasi
Pengacara Tunggu Perintah...
Pengacara Tunggu Perintah Jokowi Laporkan 4 Orang ke Polisi terkait Tudingan Ijazah Palsu
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
Profil Dean Zandbergen,...
Profil Dean Zandbergen, Penyerang Belanda Keturunan Depok yang Mengaku Dikontak PSSI
Berita Terkini
5 Tanda Rumah Tangga...
5 Tanda Rumah Tangga Barack Obama dan Michelle Mulai Retak, Isu Perselingkuhan Muncul
14 menit yang lalu
Riwayat Kasus Narkoba...
Riwayat Kasus Narkoba Fachri Albar, 2007 Masuk DPO hingga Menyerahkan Diri
54 menit yang lalu
Tindakan Nekat Pangeran...
Tindakan Nekat Pangeran Harry Picu Keretakan Baru dengan William
3 jam yang lalu
Taiwan Ajak Wisatawan...
Taiwan Ajak Wisatawan Indonesia Liburan, Sajikan Kuliner Halal hingga Alam Menawan
10 jam yang lalu
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
11 jam yang lalu
Artis FA Ditangkap Terkait...
Artis FA Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Ciri-cirinya
12 jam yang lalu
Infografis
Oarfish, Ikan Kiamat...
Oarfish, Ikan Kiamat yang Dikaitkan dengan Bencana Alam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved