10 Cara Cepat Menurunkan Gula Darah Tinggi Secara Alami, Cukup Tidur 7 Jam dan Minum Air Putih
Minggu, 27 Agustus 2023 - 05:00 WIB
5. Turunkan Berat Badan
Berat badan berlebih adalah salah satu penyebab utama resistensi insulin, yang menyebabkan hormon penurun gula darah tidak bekerja dengan baik. Sebuah penelitian yang diterbitkan pada 2011 menemukan bahwa penurunan berat badan dalam jumlah sedang menghasilkan peningkatan sensitivitas insulin dan toleransi glukosa.
6. Minum Lebih Banyak Air Putih
Tetap terhidrasi adalah cara mudah untuk tetap mengontrol kadar gula darah. Sebuah penelitian menemukan semakin banyak air yang diminum peserta penelitian, semakin kecil kemungkinan mereka terkena gula darah tinggi.
Penelitian ini menemukan orang yang minum kurang dari 1/2 liter air per hari berisiko lebih tinggi terkena masalah gula darah. Minum segelas air bisa sangat membantu dalam mengencerkan gula darah dan menurunkan gula darah dengan cara yang sehat.
7. Atasi Stres
Saat Anda stres, gula darah cenderung meningkat. Stres juga membuat insulin turun, hormon tertentu meningkat, dan lebih banyak gula darah dilepaskan dari hati, yang berakhir di aliran darah dan dapat menyebabkan gangguan hingga delapan jam.
Yoga dan meditasi dapat membantu orang menurunkan kadar gula darah. Sebuah studi pada 2014 yang melibatkan 27 mahasiswa keperawatan menemukan kombinasi yoga dan meditasi yang dilakukan selama satu jam seminggu sekali menyebabkan penurunan tingkat stres dan penurunan kadar gula darah setelah 12 minggu.
8. Tidak Lewatkan Sarapan
tulis komentar anda