Formula Skincare yang Mudah Menyerap Banyak Disukai Masyarakat Tropis

Kamis, 06 Januari 2022 - 14:53 WIB
Sebagai penduduk negara tropis, orang Indonesia cenderung menyukai formula skincare yang tidak lengket atau mudah menyerap. / Foto: ilustrasi/ist
JAKARTA - Pengguna skincare di Indonesia semakin lama semakin bertambah banyak. Hadirnya brand-brand skincare berkualitas, merupakan salah satu hal yang mendorong masyarakat Indonesia melek akan pentingnya memakai skincare saat ini.

Sebagai penduduk negara tropis, orang Indonesia cenderung menyukai formula skincare yang tidak lengket atau mudah menyerap. Hal ini dikarenakan iklim di Indonesia yang membuat masyarakat harus dihadapkan paparan sinar matahari sepanjang hari.

Teriknya matahari di iklim tropis dengan kelembaban yang tinggi juga dapat mengganggu kesehatan kulit , sehingga kulit jadi mudah sensitif. Kulit yang sensitif cenderung memiliki beberapa keluhan yang dialami seperti mudah berjerawat, kulit menggelap dan kusam, mudah kemerahan, dan pigmentasi.



Oleh karenanya, jenis kulit sensitif perlu memakai perawatan ekstra seperti memakai skincare dengan formula yang aman dan cocok untuk kulit sensitif.



Memfasilitasi masyarakat Indonesia terhadap hal tersebut, Peterson's Lab menghadirkan produk skincare-nya yang ramah untuk kulit sensitif.

Menurut Brand Manager Peterson's Lab Indonesia, Rizka Purnadi, ingredients yang pihaknya gunakan bebas dari kandungan alcohol, fragrance, silicone, dan juga mineral oil.

"Kami menggabungkan antara kecantikan dan sains dengan memberikan inovasi dan kualitas produk yang unggul," ucap Rizka, Kamis (6/1/2022).



Dia menambahkan, rangkaian produk perawatan kulit wajah yang ditawarkan hadir dengan tiga produk unggulannya yaitu Acneclar Super Acne Sniper, Day & Night Renewing Eye Cream, dan Vitamin-C Brightening Serum.
(nug)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More