Pentingnya Playground untuk Kembangkan Motorik dan Kemampuan Sosialisasi Anak

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB
loading...
Pentingnya Playground untuk Kembangkan Motorik dan Kemampuan Sosialisasi Anak
Foto: Doc. Istimewa
A A A
JAKARTA - Perkembangan anak-anak utamanya dari sisi motorik menjadi perhatian orangtua terlebih saat ini hal negatif gadget yang membuat kemampuan motorik anak lemah. Padahal anak-anak perlu bergerak bermain untuk meningkatkan kemampuan motoriknya dan kemampuan bersosialisasinya, apalagi jika si anak bertemu dengan orang baru ketika bermain.

Menjawab tantangan dan kebutuhan tumbuh kembang anak, salah satu playground yang sudah tidak diragukan dengan kredibilitasnya adalah Play N Learn. Wahana playground anak ini memiliki dua venue terbarunya yaitu di Mal Ciputra Cibubur Bekasi dan Summarecon Mall Serpong Tangerang. Lantas, apa saja yang ditawarkan di Play N Learn Bekasi dan Tangerang ini?

Kali ini, SINDOnews dan rekan rekan media berkesempatan untuk merasakan langsung playground dengan 10 permainan yang sedikit banyak menjawab kebutuhan orangtua dalam mengasah kemampuan motorik dan bersosialisasi dengan sesamanya.

Play N Learn, yang merupakan perusahaan di bawah naungan TEEG Indonesia, selalu konsisten menciptakan momen belajar sekaligus memberikan kenangan menyenangkan untuk anak-anak berusia 7 tahun ke bawah.

Play 'N' Learn menyediakan area bermain yang aman, nyaman dan ramah bagi anak-anak untuk mengeksplorasi gaya belajar mereka yang unik, serta mengembangkan pertumbuhan fisik dan mental yang sehat melalui permainan aktif.

Dengan konsep terbarunya, yaitu "Premium Active Edu Fun" Play 'N' Learn menciptakan momen belajar sekaligus memberikan kenangan menyenangkan untuk anak-anak berusia 7 tahun ke bawah dengan menyediakan lingkungan yang ideal untuk bermain dan belajar.

Selain itu, melalui pendekatan Reggio Emilia dan didukung oleh konsep pembelajaran berbasis STEAM (Sains, Teknologi, Arts (Seni), dan Matematika), Play 'N' Learn mendorong pemikiran dan imajinasi kreatif pada anak-anak, memungkinkan mereka untuk bereksplorasi tanpa batas.

"Pendekatan STEAM merupakan pendidikan yang mengintegrasikan Science, Technology, Arts, and Mathematics ke dalam kurikulum yang saling berhubungan," kata General Manager Marketing Play 'N' Learn Indonesia, Kak Kikie Randini saat ditemui SINDOnews.com di kawasan Serpong, Tangerang, Rabu (24/4/2024).

Maka dari itu, di dua venue-nya yang terbaru playground edukatif nan premium ini hadir di Bekasi dan Tangerang menyuguhkan 10 area permainan edukatif yang memiliki masing-masing tujuan yakni Robin Rockstar’s Jump Zone Eddy Engineer's Organic Seed Pit Sally Scientist’s Water Play Lab Danny Designer’s Colour Fly Zone Carly Coder’s Giant Ball Pool Carly Coder's Toddler Zone Role Play Town Robin Rockstar’s Music Room Billy’s Builder Construction Site Eddy’s Engineering Zone yang mana 10 Permainan yang edukatif ini tentunya didasarkan dengan hal sains, teknologi, teknik, seni, dan matematika.

“Jadi setiap zone kita ada edukasinya. Bisa dilihat, setiap permainan ada learning objective-nya. Jadi, setiap anak-anak yang datang ke Play N Learn akan mendapatkan edukasi dan juga fun. Kita ingin menciptakan area yang fun dan ada education-nya” jelas Kikie Randini.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1133 seconds (0.1#10.140)