3 Tanda Kolesterol Tinggi di Mata, Nomor Terakhir Jangan Diabaikan

Kamis, 02 Maret 2023 - 12:58 WIB
Tanda kolesterol tinggi di mata bisa Anda jadikan deteksi dini agar tidak memperparah gangguan kesehatan. Foto/Ilustrasi/Getty Images
JAKARTA - Tanda kolesterol tinggi di mata bisa dijadikan sebagai isyarat deteksi dini penyakit. Maka dari itu, informasi ini harus di

1. Adanya endapan putih, abu-abu, dan kuning di sekitar kornea

2. Penglihatan kabur

3. Benjolan kuning di sekitar mata

Lebih lanjut, Dokter Matthew Bovenzi, seorang asisten profesor klinis di layanan perawatan primer University of Eye Center menjelaskan bahwa tanda lain di mata yang dikaitkan dengan kolesterol tinggi adalah munculnya cincin kebiruan di dekat bagian luar kornea.



"Cincin kebiruan itu disebut arcus senilis yang biasanya muncul paling sering akibat pertambahan usia," terang dr Bovenzi dari laman State University of New York College of Optometry.

Arcus Senilis bersifat jinak dan tidak mengganggu penglihatan. Dikatakan dr Bovenzi, jika Anda atau sanak famili memiliki tanda ini, disarankan untuk lakukan tes panel lipid di fasilitas kesehatan.

Selain kemunculan cincin biru, tanda lain dari kolesterol tinggi di mata adalah munculnya benjolan kecil di atas mata dan dekat hidung yang disebut xanthelasma.

"Ini juga jinak dan dapat menjadi penanda kolesterol tinggi," tambah dr Bovenzi.

Satu tanda lain yang perlu diwaspadai adalah muncul plak di dalam mata yang disebut plak Hollenhorst. Ini adalah penumpukan kolesterol yang terlepas dari gumpalan yang berpotensi kebutaan.

"Plak yang muncul di area mata dapat menghalangi aliran arah ke mata, sehingga menyumbat arteri dan menyebabkan kematian jaringan mata. Itu penyebab kebutaan," jelas dokter mata tersebut.

"Parahnya lagi, plak Hollenhorst dapat menutupi jalannya darah ke otak. Jika pembuluh darah di otak tertutup, dapat menyebabkan stroke yang juga bisa mengakibatkan kebutaan, kehilangan kontrol sensorik atau motorik, kehilangan kemampuan bicara atau ingatan, bahkan kematian," tambah dr Bovenzi.
(hri)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More