5 Cara Agar Cepat Tinggi, Benarkah Harus Sering Lompat-Lompat?

Selasa, 04 Januari 2022 - 11:35 WIB
loading...
A A A
2. Tidur yang Cukup

Anda harus tahu bahwa tidur yang cukup berperan penting dalam pertumbuhan tulang. Kenapa begitu? Karena saat tidur tubuh melepaskan human growth hormone (HGH). Artinya, jika Anda kurang tidur, maka HGH tidak terbentuk dengan maksimal dan itu juga jadi alasan kenapa Anda susah tinggi.

3. Rajin Berolahraga

Ini salah satu kunci tubuh tinggi yang tidak boleh dikesampingkan. Dengan berolahraga, otot serta tulang Anda menjadi kuat dan ini membantu mempertahankan berat badan juga, yang pada akhirnya memengaruhi HGH.

Untuk Anda yang masih remaja, disarankan agar berolahraga 1 jam per hari. Jenis olahraga yang disarankan adalah push-up atau sit-up, latihan fleksibilitas seperti yoga, aerobik, lompat tali, atau bersepeda.

Pada orang dewasa, tetap aktif bergerak juga diperlukan. Bukan untuk membuat tulang menjadi lebih panjang, tetapi untuk memastikan proses osteoporosis ditekan sehingga masalah tulang bisa diminimalisir.



4. Posisikan Postur Tubuh pada Tempatnya

Jika Anda terbiasa jalan membungkuk, maka mulai sekarang ubah postur tubuh Anda saat berjalan, termasuk juga saat duduk. Memperbaiki postur tubuh akan memberi dampak cukup signifikan pada tulang Anda.

Kenapa tulang yang membungkuk memengaruhi visual tubuh Anda? Saat tulang membungkuk, itu seperti menurunkan level tulang Anda. Artinya, Anda terlihat lebih pendek dari seharusnya. Untuk itu, latihan postur amat penting supaya secara visual Anda terlihat lebih baik dan kesehatan tulang pun terjaga.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1719 seconds (0.1#10.140)